Sosial Budaya

NGEMBAK GENI, DESA ADAT SIDAN LAKSANAKAN “NYURYANIN TARU”.

Gianyar, 4 Maret 2022. Bertepatan dengan hari raya Ngembak Geni satu hari setelah Hari Raya Nyepi krama Desa Adat Setunggil Pura Dalem Sidan, Desa Sidan Gianyar melaksanakan upacara Nyuryanin Taru. Upacara ini serangkaian dengan akan dilaksanakannya pembuatan Tapakan di Pura Dalem Desa Sidan. Rencana Nangiang Tapakan ini dilaksanakan setelah adanya pewintenan Pemangku di Pura setempat. Nyuryanin Taru adalah upacara tahap pertama yang dilakukan dengan melihat bakal pohon kayu (Taru) yang akan digunakan sebagai wajah atau pererai petapakan. Nyuryanin Taru dilakukan pada lima lokasi yakni, Taru Jepun Bali di Pura Dalem, Bukit Camplung dan Bukit Telaga, Taru Pule di Pura Ngerurah dan Pura Bukit Sari Desa Sidan Gianyar. Upacara Nyuryanin Taru dipimpin oleh Bandesa Adat Sidan dengan dipandu Cokorda Bagus Wiranata dari Puri Peliatan Ubud.

“Dua jenis taru ini nantinya akan digunakan untuk pererai Ida Petapakan berupa Barong Ket dan Ratu Ayu”. Menurut Cokorda yg berprofesi sebagai Undagi Barong dan Rangda.

Sementara itu Bendesa Desa Adat Sidan I Wayan Sujigra mengatakan “Setelah prosesi Nyuryanin Taru akan dilanjutkan dengan prosesi ngepel taru (mencari kayu tanpa memotong pohon) yang rencananya akan dilaksanakan pada Purnama Kedasa”.

Proses pembuatan petapakan ini diperkirakan akan memakan waktu hingga 5 bulan kedepan, dengan total anggaran mencapai Rp.1 M. Dana tersebut diperoleh dengan penggalian dana oleh panitia yg hingga saat ini masih terus digencarkan. DS.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *